Kamis, 18 Agustus 2011

Tirakatan

Sehari sebelum hari kemerdekaan Indonesia, saya mengalami acara yang sama dengan tahun-tahun sebelumnya..Tirakatan..


Tirakatan dalam pengertian yang sesungguhnya adalah kegiatan mengintropeksi diri tentang apa yang sudah dilakukan dan apa yang akan dilakukan..bahwa tirakatan di malam kemerdekaan diharapkan agar kita mampu untuk selalu mawas diri..diingatkan bahwa kemerdekaan yang didapat sekarang hanyalah awal dari perjalanan panjang Indonesia..masing-masing pribadi diharapkan untuk mampu menjaga harga diri bangsa dan mampu untuk bersyukur atas kemerdekaan yang dengan susah payah diraih oleh para pendiri Bangsa kita..



Pergeseran makna terjadi di jaman sekarang ini..ketika sebuah tirakatan menjadi acara massal di setiap daerah..di daerah saya, perumahan Griya Yasa, tirakatan menjadi ajang untuk berkumpulnya warga yang sehari-harinya jarang bertemu karena kesibukan masing-masing..
Acara dimulai dengan doa dan menyanyikan lagu Indonesia Raya lalu dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng dan pembacaan surat dari Bupati Sukoharjo dan yang terakhir adalah acara bebas yang setiap tahunnya berbeda-beda..


Tirakatan di Griya Yasa setiap tahunnya berlangsung sederhana..hanya lesehan dengan tikar kepunyaan warga..camilan ndeso macam kacang rebus dan pisang juga tidak pernah absen..


Seperti tahun-tahun sebelumnya, hik atau angkringan asli solo juga setia melayani para warga..tahu goreng, tahu bacem, pisang goreng, tempe goreng, sate usus menjadi sajian khas dari hik solo dengan minuman sederhana, teh anget, wedang jahe, wedang jeruk, atau teh kampul menjadi pasangan khas..


..dan menu utama tirakatan tahun ini adalah nasi tumpeng..nasi kuning dengan lauk sambal goreng ati, galantin, telur cacah, serundeng, dan kerupuk udang..tampak semuanya berbinar-binar dan lahap menyantap hidangan sederhana ini..

karena bertepatan dengan bulan puasa, acara yang biasa dimulai pukul 7 khusus tahun ini menjadi pukul 9 dan tirakatan selesai pada pukul 11..tirakatan tahun ini tidak seramai tahun-tahun sebelumnya karena banyak yang tidak hadir dengan alasan kesibukan masing-masing..
Namun yang pasti dengan adanya tirakatan yang walaupun bergeser maknanya, dapat mampu selalu menjaga kedamaian dan kenyamanan antar warga Griya Yasa..

Senin, 15 Agustus 2011

Cinta seorang sederhana

cinta adalah hal yang sederhana..
namun banyak yang membuatnya menjadi rumit..

saya seorang yang berpikiran sederhana..
mempunyai cinta yang sederhana..mempunyai cinta yang mampu berkorban..namun juga mampu mengontrol..
bukan jarak..waktu..perbedaan atau hal apapun yang mampu menghentikan sebuah cinta pada diri saya..
melainkan keinginan dan kebutuhan saya akan cinta itulah yang membuat cinta mampu bertahan..atau sebaliknya..berhenti..
saya tidak tahu apakah cinta mempunyai sisi salah dan benar..baik dan buruk..
tapi kata cinta sendiri bermakna positif..cinta adalah sesuatu yang indah..ketika saya mulai mencintai sesuatu, saya mempunyai semangat lebih dalam menjalani hari-hari..seakan waktu berjalan terlalu cepat untuk selalu bersama hal yang dicintai..selalu tersenyum dan merasa bahwa hidup ini terlalu singkat untuk dijalani..
cinta menurut saya adalah sikap..
sikap saya kepada suatu hal bisa saja berarti cinta..
meskipun kadang kebodohan saya membuat hal yang saya cintai berubah..namun selalu ada kesempatan untuk memperbaikinya selama sikap saya tidak berubah..selalu tetap cinta..
cinta seorang sederhana berawal dari hal sederhana..
sapaan..perhatian..belaian..ciuman..
berawal dari pertemuan..dan menjalani dengan pertemuan demi pertemuan..
melalui pengalaman cinta berproses..
proses sederhana dimana saya terjatuh bangun didalamnya..
proses tersebut membuat suatu hal sederhana menjadi rumit luar biasa..
namun itulah cinta..
mampu membuat seorang senang sekaligus sedih..berani sekaligus takut..
membuat seorang pintar menjadi bodoh..membuat seorang keras menjadi lembut..
cinta kadang butuh waktu untuk menyesuaikan..jangan pernah terburu-buru..karena cinta selalu ada..dan harus selalu ada..

cinta harus selalu ada dalam diri saya..
karena cinta adalah energi untuk menjalani hidup..
untuk menyeimbangkan hidup..
untuk menghadapi hidup..
cinta harus ada untuk menertawakan hidup..
sekaligus untuk mengalahkan hidup..

karena cinta adalah hidup..
dan saya mati tanpa cinta..
sesederhana itu..

Rabu, 03 Agustus 2011

angin..

sejauh ini aku sudah melaju bersama waktu..
bertemu dan berpisah..tidak pernah menyapa..
karena aku tahu hanya sekali ini saja aku bertemu dengan mereka..sepertinya aku tidak sendiri..namun aku tak bisa melihat mereka..berkumpul dalam pusaran yang sama..menggumamkan keluhan manusia..
dunia ini sungguh luas..namun tak sekalipun aku kelelahan mengelilinginya..ini karena aku tidak pernah menghiraukan keluhan manusia..aku lebih suka mendengar suka cita bocah bocah desa berlomba menaikkan layang warna-warni mereka ke udara..kadang aku menggodanya dengan terdiam sejenak..ketika mereka mulai bermuka masam..aku kembali bergulung dan merekapun ceria kembali..
indah..semua kesempurnaan itu selalu indah..
aku bisa merasakan semua isi hati manusia ketika ku bersentuhan dengan mereka..menyelami isi hati manusia adalah caraku untuk menghibur mereka..panas dan gerah yang selalu dirasakan hati manusia..tugaskulah menyejukan mereka..tugaskulah mendinginkan hati manusia..
aku tak pernah sekalipun tertidur..aku adalah nyanyian untuk menina bobokan bumi..bayi besar ini tidak akan tenang tanpa alunanku..tanpa sentuhanku semua makhluk merasakan sesak..
aku tidak mengenal ruang..aku selalu bisa mengisi sebuah kekosongan..ruang ruang kosong tak bertuan hanya menjadi sarang kepenatan..dengan sedikit belaian aku mampu memusnahkan mereka..jadi jangan pernah sekalipun mencoba mengurungku..aku akan marah karena tempatku adalah dimensi tak terbatas..aku akan mengamuk dan musnahlah kalian wahai makhluk jumawa..
ingatlah para abdi bumi..
aku ada jauh sebelum mentari dilahirkan..aku ada sebelum bayi-bayi bisa menangis..aku ada karena aku adalah penyeimbang..
aku ada karena aku adalah nafas kehidupan..